LAPANGAN PANCASILA SALATIGA – Ketua DPRD Kota Salatiga M. Teddy Sulistio, SE menghadiri Upacara Peringatan HUT Korps Pegawai Negeri Sipil Republik Indonesia (KORPRI) Ke-45 di Lapangan Pancasila Salatiga pada hari Selasa, 29 November 2016. Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Salatiga AKBP Happy Perdana, Dandenpom IV/3 Salatiga Letkol CPM Gunawan Setiadi, Dandim 0714 Salatiga Letkol inf Budi Rahmawan, Kepala Pegadilan Negeri Salatiga Henny Trimira Handayani, SH.,MH, Kepala SKPD Salatiga dan mantan Walikota dan Wakil Walikota Salatiga serta tamu undangan lainnya.
Bertindak selaku Pembina Upacara Pj. Walikota Salatiga Achmad Rofa’i dan Komandan Upacara Camat Sidorejo Drs. Noegroho A Setijono dan diikuti oleh seluruh jajaran PNS di Lingkungan Pemerintah Kota Salatiga.
Dalam sambutan tertulis yang dibacakan oleh Achmad Rofa’i , Presiden RI Joko Widodo selaku Penasehat Nasional KORPRI mengatakan bahwa momentum pilkada serentak merupakan ujian atas netralitas dan profesionalisme serta ujian dalam menerapkan Panca Prasetya KORPRI. Karena pengabdian KORPRI bukanlah kepada kepentingan kelompok tapi kepada negara dan rakyat Indonesia.
“Segera tinggalkan pola pikir masa lalu seperti ego sektoral, mental priyayi, mental penguasa, koruptif yang hanya terpaku pada formalitas belaka. Fokuskan energi pada intisari pelayanan publik yaitu memberi pelayanan terbaik,” tandas Rofa’i membacakan sambutan Presiden.
Dalam kesempatan ini diserahkan pula piala bagi pemenang pada perlombaan dan pertandingan yang diselenggarakan untuk memeriahkan ulang tahun KORPRI. Diantaranya pertandingan olahraga, lomba Gelar Budaya Kerja, lomba Drumblek dan santunan kepada ahli waris KORPRI yang meninggal dunia.
Selesai upacara, dilanjutkan dengan kegiatan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dharma Salatiga. Tabur Bunga dilikuti oleh seluruh tamu undangan dan jajaran KORPRI Kota Salatiga dengan Inspektur Upacara Pj. Sekretaris Daerah Kota Salatiga Sri Wityowati Salatiga.